Dampak Penyesuaian harga BBM, Polres Metro Tangerang Kota Beri Bantuan Sembako Bagi Supir Angkot, Ojol dan Tukang Becak

    Dampak Penyesuaian harga BBM, Polres Metro Tangerang Kota Beri Bantuan Sembako Bagi Supir Angkot, Ojol dan Tukang Becak

    KOTA TANGERANG - Polres Metro Tangerang Kota memberikan bantuan sosial (Bansos) kepada masyarakat terdampak pasca penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) oleh pemerintah.

    Bantuan itu berupa 150 paket berisi sembako diberikan kepada para Sopir Angkutan Umum (Angkot) dan Ojek Online (Ojol), Tukang Becak dan Masyarakat yang membutuhkan.

     

    Bantuan diserahkan secara langsung oleh Kapolres Kombes Pol Zain Dwi Nugroho bersama para PJU Polres Metro Tangerang Kota. Rabu (7/9/2022) malam.

    Zain mengatakan, pihaknya memberikan sejumlah bantuan sosial tersebut untuk para pengemudi Ojek Online dan pangkalan, tukang becak dan masyarakat yang membutuhkan.

    "Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat pasca penyesuaian harga BBM yang ditetapkan oleh pemerintah pada 3 September lalu, " ujarnya.

    Adapun lokasi bakti sosial bertempat di depan Masjid Agung Al - Itihad dan di depan Stasiun Kereta Api Pasar Anyar Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten. Kegiatan berakhir dalam situasi aman dan kondusif.

    "Kami berharap masyarakat dapat menjaga situasi keamanan dan ketertiban khususnya di Kota Tangerang, " katanya. (Hendi)

    angkot ojol polres tangerang bbm
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Aksi Mahasiswa Tolak Kenaikan BBM di Depan...

    Artikel Berikutnya

    Sepekan Kenaikan BBM, 1.200 Paket Sembako...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    17 Remaja Diamankan Dalam Semalam, Polisi Sita Senjata Tajam Usai Gagalkan Tawuran di Jakarta Barat
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel

    Ikuti Kami